Berbisnis Online Shop : Magenta Shop Tanjungpinang (Online Shop)

Berbisnis Online Shop : Magenta Shop Tanjungpinang (Online Shop)

Ringkasan

     Kegiatan usaha yang Saya kelola sampai saat ini bergerak dibidang Fashion, lebih tepat nya Online Shop bernama "Magenta Shop Tanjungpinang". Awal dari usaha Saya ini, Saya menjalankannya dengan usaha kecil-kecilan dengan modal yang tergolong sedikit pula yaitu melalui Media Sosial yaitu seperti melalui promosi lewat Instagram dan merambah lewat Group LINE. Membuat Instagram khusus untuk Online Shop yang Saya jalani. Untuk usaha Saya ini, biaya yang Saya perlukan tidaklah tetap.

Pendahuluan
     Fashion dan Kosmetik adalah salah satu kebutuhan pokok manusia selain pangan dan papan. Jika kita membicarakan hal yang satu ini, yang paling cepat merespon dan meliriknya tentunya kaum hawa khususnya para remaja, karena biasanya yang paling dominan dalam mengikuti Trend yang ada saat ini adalah remaja atau anak muda.
     
     Saat ini, Fashion banyak hadir dan mudah dijumpai di toko-toko, Mall, Butik, dan Pasar. Namun, dengan perkembangan teknologi banyak wanita yang mulai tertarik untuk berberlanja secara online karena alasannya lebih praktis dan lain-lain.

     Atas pemikiran tersebut Saya menghadirkan Online Shop yang dapat membuat para kaum hawa bisa shopping kapan saja dan dimana saja dengan menyediakan Fashion dan Kosmetik wanita yang tidak kalah menarik dengan produk-produk yang ada di pasaran.

  Bagaimana dengan budget? Harga yang Saya tawarkan tentu sesuai dengan kantong pelajar/mahasiswi serta ibu rumah tangga yang tidak bekerja.

Nama Usaha 
     Nama usaha Saya sendiri adalah Magenta Shop Tanjungpinang.

Aspek PemasaranProduk Yang Dihasilkan
     Produk Saya sendiri berupa barang yaitu, segala Fashion wanita. Namun, dalam proses produksi Magenta Shop Tanjungpinang tidak membuat barang itu sendiri namun melakukan kerjasama dengan supplier tangan pertama dengan harga yang dibawah harga pasaran. Disini tersedia produk Fashion seperti:
  1. Pakaian  : Kaos, Blouse, Cardigan, Hoodie, Sweater, Kemeja, Celana, dll.
  2. Kosmetik: Liptint, Lipstick, Blush On, Eyeliner, Mascara, Soflents, dll.
  3. Sepatu   : Flat Shoes, High Heels, Boots, Wedges, dll.
Target Atau Segmen Pasar Yang Dituju
     Target atau Segmen pasar yang dituju adalah para kaum hawa yaitu pelajar/mahasiswi, pegawai, dan masyarakat umum maupun dapat dari kalangan bawah hingga atas karena barang yang kami jual harganya terjangkau, yaitu melalui media online atau sosial.
Trend Perkembangan Pasar 
     Usaha online shop saya yang bernama Magenta Shop Tanjungpinang, didalamnya saya tidak hanya menyediakan barang fashion yang murahan, akan tetapi juga menyediakan produk yang berkualitas. Selain itu saya juga menyediakan tidak hanya produk jadi dari supplier namun juga produk handmade dari supplier.
Situasi Persaingan
     Saya menjalankan usaha ini dengan mengutamakan kejujuran meskipun persaingan sangat sengit/berat antar penjual online shop lainnya. Saya percaya, dengan semakin banyak menghadirkan trend yang baru dengan harga yang miring maka saya dapat terus mampu bertahan dalam dunia bisnis online ini yang semakin ketat dan banyak bermunculan.
Penetapan Harga
   Harga yang ditetapkan diusahakan berada jauh di bawah harga pasar atau kompetitif sehingga dapat menarik minat pembeli. Harga yang kami tawarkan berkisar antara:

  • Pakaian   : Rp 40.000,00 - Rp 100.000,00
  • Kosmetik: Rp.30.000,00 - Rp.100.000,00
  • Sepatu    : Rp. 30.000,00 - Rp.100.000,00

Periklanan dan Promosi

     Karena bisnis ini saya dijalankan oleh saya sendiri yang kini tengah bersekolah di SMK Negri 4 Tanjungpinang, maka cara mempromosikannya dengan teman sekolah saya dan orang sekitar lingkungan saya.  Lalu saya juga mempromosikan melalui media elektronik berupa Instagram, LINE dan social media lainnya.  Dan dengan mengadakan event-event menarik pada waktu tertentu seperti bila konsumen membeli barang dalam jumlah banyak saya akan memberikan diskon 10%. Dan karena Online Shop ini hanya melayani khusus Tanjungpinang saja, maka saya memberikan gratis ongkir untuk wilayah Tanjungpiang.
Rencana Keuangan
Modal Awal
Untuk modal awal Saya yakni uang saku sekolah saya yang saya tabung sendiri.

NO.SUMBERPEMASUKAN
1.Modal sendiriRp.300.000,00
TOTALRp. 300.000,00


Penutup
 Perjalanan bisnis ini saya jadikan awal pembelajaran untuk memulai usaha secara mandiri serta dapat membantu meringankan beban kedua orangtua saya. Adapun segi keuntungan yang saya peroleh dari penghasilan bersih cukup memuaskan sehingga mungkin bisnis online ini dapat menjadi prospek usaha saya dimasa depan. Saya Yunita Irnawati selaku Admin dari Magenta Shop Tanjungpinang(Online Shop) ingin memberitahu kepada semua bahwa berbisnis tidaklah memandang umur, karena dimana ada kemauan maka disitulah terdapat hasil yang memuaskan. Terimakasih.

Komentar